Batal Puasa Bersama Oleh Anggota Polsek Wahai dengan Anggota Koramil 1502 05 Wahai

09/06/2017, pukul 17.30 Wit, bertempat di Kantor Koramil 1502 05 Wahai di Desa Wahai  Kec.Seram Utara Kab Maluku Tengah
telah dilaksanakan batal bersama oleh anggota Polsek Wahai dengan Anggota Koramil 1502 05 Wahai.

hadir dalam kegiatan dimaksud yaitu Kapolsek Wahai AKP H.M.Manuputty beserta Ketua Bhayangkari  ranting Wahai Ny. M.Manuputty, Dan Ramil 1502 05 Wahai Lettu Cab Ode. Maruf beserta ketua Persik Ranting Wahai serta personil Polsek  Wahai dan seluruh anggota Koramil 1502 05 Wahai, Imam Kampung Hatui Sdr. M. bafadal serta tokoh agama dan tokoh pemuda Desa Wahai

Selanjutnya dilaksanakan siraman rohani berupa ceramah yang dibawakan oleh Kapolsek Wahai dengan memanjatkan Puji dan syukur kehadirat Allah SWT, pada hari ini kita telah berada pada malam yang ke 15 dan telah memasuki fase yang kedua dalam bulan Ramadhan 1438 H, Hidayah yang Allah SWT berikan kepada kita harus kita pertahankan sampai dengan akhir bulan Ramadhan, kita juga diberi nikmat iman dan kesehatan untuk beribadah sebanyak-banyaknya kepada sang khalid Allah SWT  sehingga kita harus benar-benar memanfaatkan bulan ramadhan saat ini dengan memperbanyak ibadah baik yang hukumnya wajib maupun sunnah sehingga memperoleh pahala yang berlipat ganda.

Kapolsek Wahai menambahkan bahwa Setiap anggota yang mengendarai sepeda motor roda dua di wajibkan harus menggunakan helm agar sebagai contoh kepada masyarakat dan apabila ada warga baru segera di arahkan untul melaporkan ke RT atau kepala Desa setempat untuk di ketahui identitasnya.

Kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama dan selanjutnya dilanjutkan dengan sholat magrib berjamaah di Mesjid Kampung Hatui Desa Wahai,  kegiatan berakhir sampai dengan pukul.19.00 wit, selama kegiatan berlangsung situasi aman dan lancar.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.