HUT Yayasan Kemala Bhayangkari ke 37 tahun 2017 Polres Maluku Tengah

Jumat, tanggal 21 April 2017, pukul 06.30 Wit, bertempat didepan Kantor Bhayangkari Cabang Maluku Tengah, dilaksanakan kegiatan Olahraga Bersama Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Malteng bersama dengan anggota Polres Maluku Tengah dalam rangka HUT Yayasan Kemala Bhayangkari ke 37 tahun 2017.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Maluku Tengah AKBP HARLEY H.SILALAHI, S.IK, M.Si, bersama Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Maluku Tengah Ny. Dr. ELLY H.SILALAHI, Waka Polres Maluku Tengah KOMPOL ABD.RAUF MAPPA bersama Ibu Wakil Ketua Bhayangkari, Pimpinan Cabang BRI Masohi RIDWAN bersama Ibu, Para Kabag, Kasat, Perwira Staf, Kapolsek jajaran, Seluruh Personil Polres Maluku Tengah, Pengurus Bhayangkari/Ketua Ranting dan anggota Bhayangkari Cabang Maluku Tengah.

Adapun susunan acara sebagai berikut :
1. Pembukaan oleh MC
2. Pembacaan Do’a oleh Ny.ATI SLAMET
3. Sambutan oleh Kapolres Maluku Tengah selaku Pembina Bhayangkari Cabang Maluku Tengah sekaligus melepaskan peserta jalan santai,  yang dalam arahannya menyampaikan yaitu :

  • Bersyukur kehadirat Tuhan Yang Haha Esa atas pelaksanaan jalan santai pada hari ini
  • Selepas jalan santai akan dilaksanakan penarikan hadiah, lomba-lomba dan kegiatan lainnya
  • Berterima kasih kepada pimpinan dan staff BRI Cabang Masohi atas partisipasinya dalam kegiatan hari ini
  • Pada hari ini bertepatan dengan hari Kartini saya secara resmi melepas kegiatan jalan santai ini

4. Selanjutnya dilaksanakan jalan santai bersama dengan rute dalam kota masohi, kembali ke Lapangan Olahraga kemudian dilanjutkan pembagian kupon hadiah.
5. Senam dan Perlombaan
6. Penarikan Kupon Undian dan pembagian hadiah
7. Penutup

Rangkaian kegiatan berakhir pukul 11.00 Wit, dalam keadaan tertib dan aman.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.