POLRES MALTENG : 7 Pospam dan posyan Polres Malteng siap amankan malam takbiran dan Idul Fitri 2022

 

 

 

 

 

 

 

POLDA MALUKU, POLRES MALUKU TENGAH – Personel Polres Maluku tengah yang terlibat Operasi Ketupat Salawaku 2022 hari mulai mengisi Pos-pam dan Posyan yang ad di Wilkum Polres Malteng.

jumlah Pos-pos dalam operasi ketupat salawaku 2022 berjumlah 7 yang terdiri dari 4 pos pengamanan dan 3 pos pelayanan yaitu Pos Pengamanan Sepa – Tamilouw, pos pengamanan Batas Kota Namasina / PLN, pos pengamanan lebaran batas Kota Letwaru, pos pengamanan lebaran bundaran Kota Masohi, pos pelayanan pelabuhan Amahai, pos pelayanan pelabuhan ina marina, pos pelayanan terminal binaya Masohi, Kamis (28/04/2022).

 

 

 

 

 

 

 

Kasi Humas Polres Malteng IPTU Rido Masihin, S.H Mengatakan bahwa mulai tanggal 28 April sampai deng tanggal 9 Mei Personel Polres Malteng yang terlibat dalam operasi ketupat salawaku 2022 sudah menempati posnya masing-masing.

“kegiatan operasi ini berjalan selama 12 hari, kegiatan ini dilakukan untuk mengamankan dan melayani masyarakat yang akan merayakan malam takbiran dan ibadah sholat Idul Fitri 2022”, Tutur Rido Masihin.

 

 

 

 

 

 

 

Ia juga mengatakan bahwa personel yang terlibat dalam operasi ketupat salawaku 2022 akan menempati pos selama 1 kali 24 jam demi untuk mengamankan dan melayani masyarakat.

Terlepas dari situasi kamtibmas, personel yang melaksanakan pengamanan dan pelayanan pada pos, agar tetap mengimbau masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dimasa pandemi covid – 19. (HUMASPOLRESMALUKUTENGAH)

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.