Polres Maluku Tengah Melaksanakan Operasi Pekat dalam rangka memelihara situasi Kamtibmas Yang Kondusif

Jumat 02/06/2017 pukul 09.30 wit, bertempat di lapangan apel Polres Maluku Tengah dilaksanakan apel kesiapan Operasi Pekat (penyakit masyarakat) dalam rangka memelihara situasi Kamtibmas yang kondusif  di Wilkum Polres Maluku Tengah pada saat bulan suci Ramadhan 1438 H Tahun 2017, bertindak selaku perwira pengambil apel Kabag Ops Polres Malteng KOMPOL GESKI. F. MANSA.

Turut hadir dalam kegiata tersebut

1. Kasat Narkoba Maluku Tengah AKP J. WATIMANELA,
2. Kasat Intelkam Maluku Tengah AKP FRANGKY TUPAN, S.Sos
3. Kasat Reskrim Maluku Tengah AKP USPRIL FUTUWEMBUN, S.Sos
4. Kasat Sabhara Maluku Tengah IPTU MORLAN HATUHAEAN.

Adapun kekuatan personil yang dilibatkan dalam kegiatan tsb sebanyak 28 personil terdiri dari :
* personil Sat Sabhara.       : 12 pers
* personil Sat Intelkam       : 5 pers
* personil Sat Reskrim        : 5 pers
* personil Sat Resnarkoba : 4 pers
* personil Sie Propam.        : 1 pers
* personil Sarpras / Driver : 1 pers

Selanjutnya dilakukan razia pada tempat-tempat yang dicurigai menjual minuman keras yang ada diseputaran kota Masohi dan sekitarnya seperti rumah, kios, dan kamar kos-kosan yang dipimpin langsung oleh Kasat Resnarkoba AKP J. WATIMANELA.

Adapun hasil dalam razia Operasi Pekat tersebut menyita minuman Keras tradisional jenis sopi yang disita Dari Warga masyarakat sebanyak 50 liter yang telah dikemas dalam bentuk :
– Plastik kecil,
– Plastik sedang,
– Jerigen 5 liter dan
– Jerigen 20 liter.

kegiatan tersebut selesai pada pukul 13.00 wit, situasi dalam keadaan aman terkendali,
kemudian barang bukti sitaan minuman keras jenis Sopi tersebut di bawa ke Gudang Barang bukti milik Satuan Resnarkoba Polres Malteng untuk diamankan.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.