|

SEBAGAI UPAYA MEMBERIKAN RASA AMAN BAGI MASYARAKAT DI MALAM HARI, PERSONIL POLSEK WAIPIA TINGKATKAN PATROLI MALAM HARI

POLDA MALUKU – POLRES MALUKU TENGAH,_ Sebagai upaya memberikan rasa aman ,perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat, Personil Polsek Waipia terus menggiatkan patroli malam dialogis di wilayah hukumnya yakni di Kecamatan Teon Nila Serua, Kabupaten Maluku Tengah.

Piket siaga Polsek Waipia, melaksanakan patroli dialogis di seputaran Kecamatan TNS, Minggu (22/08/2021) malam.

Giat patroli dipimpin Ka Jaga Shif III Bripka Jhon Waelauruw, bersama Bripka R. F. Sahbandar dan Bripka Weros Kokiroba.

“Ka Jaga Shif III Polsek Waipia, mengatakan Kami mengimbau warga untuk membantu Polri menjaga kamtibmas dan menjauhi perbuatan melanggar hukum”

“Intinya tetap jaga kamtibmas, tidak berbuat hal-hal yang melanggar hukum, Sesama tetangga harus selalu rukun, kalau ada masalah, sebaiknya diselesaikan dengan baik, tidak boleh ada kekerasan ataupun main hakim sendiri”kata Bripka Jhon”

“Kami juga ingatkan, kalau ada gangguan kamtibmas seperti perkelahian atau ada yang membuat keributan, tolong segera lapor ke Bhabinkamtibmas atau ke Kantor Polsek Waipia, biar dengan cepat ditindak lanjuti sehingga persoalan tidak menjadi panjang dan besar”pungkas Ka Jaga”

“Berkaitan dengan pandemi covid-19 yang belum berakhir hingga kini, Personil Patroli mengajak masyarakat untuk tetap menerapkan Prokes dengan selalu menjaga kesehatan.

“Masyarakat harus tahu bahwa penyebaran covid-19 di Indonesia ni belum berakhir. Jadi masyarakat kita minta untuk tetap pakai masker, jaga jarak dan mencuci tangan sera menghindari kerumunan, guna meminimalisir penyebaran Covid-19.

“Kami juga mengingatkan agar waspada jangan sampai ada yang darii luar Waipia membawa virus ke sini dan kalau Kita tidak indahkan protokol kesehatan, dengan sendirinya kita terjangkit virus tersebut. Mudah-mudahan masyarakat mendengarkan dan melaksanakan apa yang sudah Kita sampaikan” tutupnya”

(humaspolsekwaipiapolresmalteng)

#js22

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.