Wakapolres Malteng Pimpin Langsung Upacara Hari Kesadaran Nasional

MASOHI, Polres Maluku Tengah – Upacara Hari Kesadaran Nasional yang rutin dilaksanakan dipimpin langsung oleh Wakapolres Maluku Tengah Kompol Muhammad Bambang Surya W, S.I.K., bertempat di lapangan apel Mako Polres Maluku Tengah, Senin (19/12/2022) pagi.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut PJU Polres Maluku Tengah, serta personil gabungan staf Bintara Polres Maluku Tengah.

Kapolres Maluku Tengah AKBP Dax Emmanuelle, S.I.K., melalui Wakapolres Maluku Tengah Kompol Muh. Bambang dalam amanatnya menyampaikan bahwa kebersamaan solidaritas kesatuan harus selalu dijaga dalam rangka mewujudkan cita-cita Polri yang presisi.

“Kebersamaan solidaritas kesatuan harus selalu dijaga, kita bangun dan kembangkan dalam rangka mewujudkan cita-cita Polri yang presisi, dan senantiasa bekerja keras dalam menjaga situasi Kamtibmas di Kabupaten Maluku Tengah,” ucap Wakapolres Maluku Tengah.

Kompol Bambang mengatakan program Mangente Kamtibmas dan Dumas Keliling agar tetap konsisten dilaksanakan oleh para Bhabinkamtibmas dan para anggota Binmas Polres Maluku Tengah.

“Wakapolres Maluku Tengah juga mengingatkan kepada anggotanya untuk selalu menjaga kesehatan dan rutin berolah raga. “tetap menjaga kesehatan, taati protokol kesehatan, serta olahraga yang cukup guna mencegah penyebaran virus dan wabah.” Tutup Kompol Bambang. (HUMASPOLRESMALUKUTENGAH)

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.