Kebakaran Pasar Roupessy Desa Wahai Kecamatan Seram Utara

Jumat tanggal 03 Maret 2017 sekitar Pukul 01.30 Wit dinihari, telah terjadi kebakaran yang berlokasi di Pasar Roupessy Desa Wahai Kecamatan Seram Utara.

Adapun Kronologis kejadian Sebagai berikut :

Menurut keterangan dari saksi An.WA MINDO, 42.Thn, Perempuan, Islam, Ibu Rumah tangga, Al.Pasar Roupessy, menjelaskan bahwa sekitar pukul 24.00.Wit saksi bangun dan mengajak anaknya untuk membuat kasbi gepe (singkong penyet) dan sekitar pukul 01.00 Wit saksi selesai membuat kasbi gepe langsung masuk ke kamar untuk tidur dan sekitar 30 menit kemudian saksi mencium bau ada yang terbakar, kemudian saksi keluar kamar dan membuka pintu dan pada saat itu saksi melihat ada api yang berasal dari rumah bagian belakang saudara MUNTAHAR yang tidak berpenghuni, kemudian saksi langsung membangunkan Suaminya An.LA SAIDI dan menyampaikan bahwa ada kebakaran, selanjutnya saksi dan suaminya meminta tolong kepada para tetangganya untuk memadamkan api, namun api dengan cepat menjalar membakar kios lain yang kebanyakan berisi bahan yang mudah terbakar.

Dampaknya mengakibatkan hangus terbakar pada kios, toko, penginapan, gudang, bengkel, rumah, kendaraan dan dermaga, yaitu :

  • Sebanyak 53 Kios hangus terbakar.
  • 1 buah Penginapan Paparisa Manusela,milik saudara YE EKAN AL HAMID.
  • 1 Unit Bangunan Rumah Semi permanen milik Saudara WI SENG.
  • 1 unit Bangunan Rumah Toko Milik Saudari APEPANG.
  • 1 bangunan Rumah Milik Ibu LILA AL HAMID.
  • 1 Bangunan Rumah Milik Ibu TUM BASALAMAH.
  • 1 Bangunan bengkel Milik Saudara A HONG,
  • 1 buah gudang Milik saudara SOFYAN IPAENIN.
  • 1 Buah gudang Milik NAYA SITANAYA
  • Dermaga pasar Wahai yang terbuat dari kayu
  • 1 Unit sepeda Motor jenis Mio Fino milik saudara SUKMAN.
  • 1 Unit Sepeda Motor jenis Yupiter MX milik LA SAHIDI.
  • 1 Unir Sepada Motor Dinas Polsek Wahai Jenis Zuzuki Thunder yg dipegang oleh IPDA SALIM LATTO.
  • 1 Unit Mobil kijang 2000 milik IPDA SALIM LATOO.

Adapun identitas para pemilik kios Sbb :

  1. SUKMAN 3 Unit kios.
  2. SUDIYANA 2 Unit kios.
  3. Hi.RAHMAT 4 Unit kios.
  4. Ibu PANCI 2 Unit Kios.
  5. Ibu Daryani 2 Unit Kios.
  6. LA SAIDI 2 Unit Kios.
  7. MUNTAHAR 3 Unit Kios.
  8. ZULKABAH.M 1 Unit Kios.
  9. LA HUSAINI 1 Unit Kios.
  10. IPDA SALIM LATOO 2 Unit Kios.
  11. Hi. AWANE 2 Unit Kios.
  12. HJ.NUR ASIYAH 1 Unit Kios.
  13. RAIS 2 Unit kios.
  14. LA IMU 2 Unit Kios.
  15. ABD HAJI 3 Unit Kios.
  16. LA RUDI 2 unit Kios
  17. ALADIN 1 Unit Kios
  18. Ibu.MARYAM 1 Unit kios.
  19. Ibu NURHAN 1 Unit kios.
  20. KIKI ASIYAH 1 Unit Kios.
  21. HASNI 1 Unit Kios.
  22. YE EKAN AL HAMID 1 Unit Kios.
  23. LA RAMLI 1 Unit Kios.
  24. LA TARA 2 Unit Kios.
  25. LA AJI 1 Unit Kios.
  26. HI.HAYATI 1 Unit Kios.
  27. Hi. AMRIN 1 Unit Kios.
  28. CINTIA 1 Unit Kios.
  29. FANI TIDORE 1 Unit Kios.
  30. MUHAMAD TANG 1 Unit Kios.
  31. Ibu TUM BASALAMA 1 Unit Kios.
  32. IRSON.M. 1 Unit Kios.
  33. Ibu BINI MO 1 Unit Kios.

Penyebab kebakaran di duga sementara karena Korseliting arus pendek listrik dan Kerugian materiil diperkirakan sekitar kurang lebih 5 Milyard Rupiah. Api berhasil dipadamkan sekitar Pukul 05.00 Wit, dengan menggunakan 1 mobil tangki air dan satu unit pemadam milik Bandara Wahai serta menggunakan alkon dari mobil umum dan alat seadanya dengan melibatkan sekitar 300 orang

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.