POLRES MALTENG : Kapolres Malteng Pimpin rapat koordinasi dalam rangka percepatan vaksinasi

 

 

 

 

 

 

POLDA MALUKU, POLRES MALUKU TENGAH – Pelaksanaan kegiatan zoom meeting Rapat Koordinasi Bapak Kapolres Maluku Tengah AKBP. ABDUL GHAFUR,S.I.K.,S.H.,M.Si, dengan Dinas kesehatan, Kecamatan serta para Kapolsek jajaran Polres Malteng dalam rangka percepatan vaksinasi.

Hadir dalam kegiatan dimaksud Wakapolres Maluku Tengah KOMPOL LEO TIJAHAHU,Camat Kota Masohi Ny. WAHDA S.STP., M.Si, Mewakili dinas Kesehatan Kepala Bidang P2P Maluku Tengah Bapak DARWIN LESSY, SP.MM, Mewakili dinas kependudukan Catatan Sipil Kabupaten Malteng KABID PIAK Ny. SANTI, S, Kabag Ops Polres Malteng KOMPOL M. BAMBANG SURYA,W.S.I.K, Kasat Reskrim Polres Malteng AKP. RADJAB RIMA, Kasat Samapta Polres Malteng AKP LA MARU,S.Ap, Kasat Polairud Polres Malteng AKP BAMBANG EKA JAYA, Kasat Lantas Polres Malteng IPTU.L.D. TAMAELA, Kasat Tahti Polres Malteng IPTU. W. KAPITAN, Kasat Intelkam Polres Malteng IPTU DARMAWAN, Kasat Binmas Polres Malteng IPTU M. SABAAR, Kasihumas Polres Malteng IPTU RIDO MASIHIN, S.H, Ka SPK Polres Malteng IPDA LA ODE ADIN, Kasi Propam Polres Malteng IPDA AGUSTINUS, Waka Polsek Amahai IPDA GALIP RUMPAY, Para Kapolsek, Bhabinkamtibmas serta pihak Kecamatan dalam Wilkum Polres Maluku Tengah ( Sarana zoom meeting ).

Kapolres Maluku Tengah AKBP Abdul Ghafur, S.I.K., S.H., M.Si Sesuai dengan arahan Kapolda Maluku kepada seluruh polres jajaran agar segera meningkatkan percepatan vaksinasi, Sampai dengan saat ini pada Wilayah Kabupaten Maluku Tengah Percapain vaksinasinya baru mencapai 52.6% sedangkan untuk pencapaian vaksinasi pada wilayah hukum Polres Malteng masih mencapai 58% sehingga perlu peran aktif dari seluruh steakholder untuk bersama sama meningkatkan pencapaian Vaksinasi di Wilayah Kabupaten Maluku Tengah.Pungkas Kapolres.

“Tujuan dilaksanakan forum ini adalah untuk menyamakan data data serta langkah langkah untuk mempercepat pencapaian Vaksin, Data Penduduk segera di di samakan dengan cara mendatakan penduduk secara rill di setiap wilayah kecamatan berdasarkan Kartu Keluarga ( BY NAME – BY ADRESS )”, Tambahnya.

 

 

 

 

 

 

Dengan adanya pendataan secara langsung ( BY NAME – BY ADRESS ) Sehingga kita bisa mengusulkan Ke Pemda tentang data Rill penduduk yang ada karena saat ini untuk data penduduk ada perbedaan antara Data berdasarkan Kemenkes dengan data berdasarkan Disdukcapil, Tuturnya.

Tingkatkan berkomunikasi dan selalu bergandengan tangan dengan pihak yang berkompeten dalam hal ini pihak Kecamatan, Pemerintah Negeri, dan Puskesmas serta tokoh tokoh masyarakat yang mempunyai peran penting pada masing masing wilayah agar dapat mendorong masyarakatnya yang belum di vaksin untuk segera di vaksin, Ujar Ghafur.

“Saya harapkan agar dengan adanya forum ini kita dapat mencari solusi solusi dalam menaikkan jumlah vaksinasi di Wilayah Kabupaten Maluku Tengah secara umum dan secara khusus di wilayah Hukum Polres Maluku Tengah”, Tutup Beliau. (HUMASPOLRESMALUKUTENGAH).

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.