Audit Kinerja Tahap I Tahun 2024 Aspek Perencanaan dan Pengorganisasian

MASOHI, Polres Maluku Tengah – Kepolisian Resor Maluku Tengah, Senin (22/04/2024) melaksanakan kegiatan Audit Kinerja oleh Itwasda Polda Maluku Tahap I T.A. 2024 Aspek Perencanaan dan Pengorganisasian yang berlangsung di Rupatama Polres Maluku Tengah.

Tim Audit Kinerja Itwasda Polda Maluku dipimpin oleh AKBP Denny Nanlohy, S.H., M.H., serta tim yang terdiri dari KOMPOL Arie Undap, KOMPOL Bachri Hehanussa, KOMPOL W.B Winanlarat, IPTU Pillianta J. Siahaya, BRIGPOL Gerald G Elakemaina

Terdapat 4 (empat) bidang obyek pemeriksaan yang diperiksa dalam audit kinerja ini yakni Bidang Opsnal, Bidang SDM, Bidang Garku dan Bidang Logistik.

Kegiatan ini dilaksanakan untuk melihat sejauh mana perencanaan dan pengorganisasian yang dilaksanakan Polres Maluku Tengag dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi kepolisian.

Kegiatan pemeriksaan dilaksanakan selama dua hari hingga hari dari hari Senin sampai hari Selasa dengan pemeriksaan untuk Polsek jajaran Polres Maluku Tengah. (HUMASPOLRESMALUKUTENGAH)

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.