Melalui Patroli Dumas Keliling, Sat Binmas Polres Malteng Layani Masyarakat

MASOHI, Polres Malteng – Kegiatan Patroli Dumas Keliling Polres Maluku Tengah Dalam Rangka Kegiatan Program Quick Qwins Presisi oleh Personil Sat Binmas Polres Maluku Tengah kembali dilaksanakan di RT. 18 Kel. Namaelo, Kec. Kota Masohi pada Jumat (18/11/2022).

Hadir dalam kegiatan, Kaurmintu Sat Binmas Polres Maluku Tengah AIPDA M. UMAGAPIT, Kanit Binpolmas Sat Binmas Polres Maluku Tengah AIPDA IRAWAN KAREPESINA, S.Sos, Ba Sat Binmas Polres Maluku Tengah Bripka IMRAN HOLLE dan Ba Sat Binmas Polres Maluku Tengah BRIPTU WA YULI.

Dalam pelaksanaanya, pada pukul 23.00 WIT telah datang di Mobil Patroli Dumas Keliling para pemuda Komplek Kali Udang RT 18 Kel Namaelo Kec Kota Masohi menanyakan tentang prosedur dan persyaratan pembuatan SIM dan meminta kepada Personel untuk sering kali melakukan Patroli di wilayah Komplek Kali Udang untuk mengantisipasi kerawanan Kamtibmas.

Tindak lanjut Personil Patroli Dumas Keliling, menjelaskan untuk proses pembuatan SIM diharuskan datang langsung ke kantor pelayanan SIM tepatnya pada Satpas Sat Lantas Polres Maluku Tengah dengan melengkapi persyaratan sebagaimana yang telah dipersyaratkan.

Terkait dengan permintaan kepada Personel untuk seringkali melakukan Patroli di wilayah Kali Udang, maka Personel akan menyampaikan permintaan dimaksud kepada Pimpinan guna mengambil kebijakan.

Disamping itu, Personel Patroli Dumas Keliling juga menyampaikan pesan-pasan Kamtibmas kepada para pemuda Komplek Kali Udang dan mengharapkan kerja samanya dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman(HUMASPOLRESMALUKUTENGAH).

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.