POLRES MALTENG : Peduli Dampak Penyesuaian Harga BBM, Polsek Tehoru Salurkan Paket Sembako Kepada Sopir Angkot

POLDA MALUKU, POLRES MALUKU TENGAH – Pasca Penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) yang telah ditetapkan oleh Pemerintah pada tanggal 3 September 2022, berpengaruh pada sebagian masyarakat terutama dalam bidang perekonomian.

Menyikapi hal tersebut, Polres Maluku Tengah berikut jajaran Polsek Polres Maluku Tengah mengambil langkah dan upaya dengan membagikan ratusan paket sembako kepada masyarakat dengan harapan dapat sedikit membantu masyarakat yang terdampak karena penyesuaian harga BBM.

Pembagian paket sembako, salah satunya dilakukan oleh Polsek Tehoru Polres Maluku Tengah dengan membagikan sembako kepada sopir angkutan umum. Rabu (14/09/2022).

Pembagian sembako tersebut dipimpin oleh Kapolsek Tehoru IPTU Abas Tawainella dan didampingi oleh anggotanya.

Saat dikonfirmasi Kapolsek Tehoru IPTU Abas Tawainella mengatakan bahwa pembagian sembako dilakukan di wilayah hukum Polsek Tehoru dengan sasaran pegemudi Supir Angkot.

“Kita ketahui bersama bahwa dengan kenaikan BBM saat ini sangat berpengaruh terhadap perekonomian masyarakat menengah kebawah. Menyikapi hal tersebut, kami Polsek Tehoru mengambil langkah dengan membagikan sembako kepada sopir angkot”, kata Abas kepada awak media Humas Res Malteng.

Abas juga berharap semoga apa yang ia dan personelnya lakukan dapat bermanfaat dan sedikit membantu masyarakat serta dapat menumbuhkan empati masyarakat lainnya.

“Harapan kami masyarakat dapat sedikit terbantu dengan adanya sembako yang kami berikan, dan semoga kegiatan ini dapat menjadi contoh serta menggerakkan hati sesama umat manusia untuk saling membantu dan berbagi terhadap sesama”, tutup Abas Tawainella (HUMASPOLRESMALUKUTENGAH)

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.