POLRES MALTENG : Polres Malteng Laksanakan Lat Pra Ops Zebra Salawaku 2022

POLDA MALUKU, POLRES MALUKU TENGAH – Jelang Operasi Zebra Salawaku 2022, Waka Polres Maluku Tengah KOMPOL M. Bambang Surya W., S.I.K., bersama Kabag Ops Polres Maluku Tengah AKP Yamin Selayar, SE Pimpin Lat Pra Ops Salawaku 2022.

Kegiatan ini dilaksankan di Ruang Kodja Mapolres Maluku Tengah dengan tema “Polri sebagai pelopor tertib berlalulintas dan penggerak revolusi mental dalam rangka mewujudkan polri yang presisi”., Kamis, 29 September 2022.

Hadir dalam kegiatan ini yaitu Kabag OPS Polres Maluku Tengah AKP Yamin Selayar, SE., Kasat Lantas Polres Maluku Tengah IPTU Maulidi P. Husin S.Tr.K., Kasat Intel Polres Maluku Tengah IPTU Darmawan, Kasiwas Polres Maluku Tengah IPTU Neila Salatalohy,S.Sos., KBO Sat Lantas Polres Maluku Tengah IPDA La Ode Adin, Kanit Gakum Sat Lantas Polres Maluku Tengah IPDA Galib Rumpay dan Peserta Lat Pra Ops sebanyak 20 personil.

Acara dimulai dengan laporan perwira yang di tunjuk kepada Wakapolres Maluku Tengah Yaitu IPDA Ghalib Rumpay.

Sambutan Waka Polres Maluku Tengah KOMPOL Bambang Sekaligus membuka acara Lat Pra Ops mengatakan Pada kesempatan ini kita laksanakan Lat Pra Ops Zebra Salawaku 2022, operasi ini bukan yang pertama kali dilaksanakan namun telah rutin walaupun bukan setiap hari pelaksanaannya.

Ini merupakan agenda rutinitas setiap tahunnya
Permasalahan adalah tugas kita dalam pelaksanaannya output yang ingin kita capai yaitu apa kalau tidak ada berarti tidak ada gunanya.

Ia Juga Mengatakan Operasi zebra ini kita kejar apa kualitas atau kwantitas dan hasilnya harus signifikan perbandingan tahun ini dengan tahun lalu.

“Kegiatan ini harus Preventif maupun Preemtif, Apa yang telah menjadi target operasi, dilaksanakan dengan semaksimal mungkin”, Kata Waka Polres.

Kompol M. Bambang Mengatakan Operasi ini dilaksanakan kurang lebih 10 hari, mulai dari tanggal 03 Oktober 2022 hingga 16 Oktober 2022. Dalam pelaksanaan kegiatan di lapangan, jangan lupa melengkapi kita dengan administrasi berupa Sprin serta bertindak dengan humanis, karena masyarakat sekarang semakin kritis.

“Jangan berlebihan pada saat dilapangan, baik berupa perkataan maupun tindakan”, Pungkas Bambang. (HUMASPOLRESMALUKUTENGAH)

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.