Wakapolsek Waipia Laksanakan Sambang Kamtibmas

MASOHI, Polres Maluku Tengah – bertempat di pangkalan Ojek Tunggu TNS Negeri Layeni, Kecamatan TNS, Kabupaten Maluku Tengah. telah di laksanakan giat Sambang oleh Waka Polsek Waipia IPDA E. BERHITU yang dampingi oleh Personil Polsek Waipia dengan menyambangi pengendara ojek yang ada pada pangkalan tersebut. Giat sambang di laksanakan dalam rangka membangun silaturahmi dan kerja sama antara Polri dan Masyarakat dalam menjaga situasi Kamtibmas di Wilayah Kecamatan TNS.

Adapun himbauan / pesan Kamtibmas yang di sampaikan Waka Polsek yaitu pengendara Ojek di harapkan agar saat berkendara harus mematuhi aturan beralulintas dengan selalu memakai helm, memasang kelengkapan kendaraan dengan tidak menggunakan kenalpot reacing. dan pada saat mengangkut / membawa penumpang di larang dalam keadaan terpengaruh minuman keras karena hal ini akan berdampak pada terjadinya kecelakaan yang dapat merugikan diri sendiri dan keselamatan para penumpang ojek.

Tidak menjadikan Pangkalan Ojek sebagai tempat untuk mengkonsumsi Miras serta tempat bermain judi.

Mengajak dan mengharapkan peran aktif membantu Polri dengan selalu Mengingatkan masyarakat akan pentingnya menjaga situasi kamtibmas dengan selalu menghindari permasalahan-permasalahan yang dapat merugikan baik diri sendiri maupun orang lain. Serta apabila mengatahui, melihat dan mendengar adanya suatu tindak Pidana maka segera melaporkan kepada pihak Polsek.

Agar tidak terpancing dengan isu ataupun informasi yang diperoleh dan belum pasti kebenarannya ( berita Hoax ) sehingga apabila ada pendatang baru yang datang masuk wilayah sini maka tidak perlu takut dan cemas atau melakukan tindakan kasar, akan tapi melakukan pendekatan guna menanyakan tujuan datang serta membantu mengantarkan apabila tidak mengatahui lokasi yg di tuju.

Penyampaian Waka Polsek mendapat respon dari para ojek dan akan selalu membangun kerja sama yang baik dalam menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif. (HUMASPOLRESMALUKUTENGAH)

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.